BLANTERWISDOM101

Jurus Jitu Konsisten Ngeblog

Sabtu, 26 Desember 2020
Assalamu Alaikum warahmatullahi,

Awalilah setiap pekerjaan dengan perencanaan yang baik, karena gagal dalam merencanakan sama dengan merencanakan kegagalan

Sebelum belajar di Coaching blogspedia saya adalah type ngeblog yang spontan, ada ide menulis tiba-tiba saja langsung posting, disaat mager dan tidak ada ide sepekan atau dua pekanpun blognya tidak diupdate.


Beberapa tips biar konsisten ngeblog 

1. Membuat Blog Plan

Mengevaluasi Tujuan Yang Akan Dicapai

Setiap orang butuh perencanaan dalam kehidupannya, berkeluarga, bangun rumah dan sebagainya butuh perencanaan yang matang. Dalam membuat blog juga perlu dibuat perencanaan. Apa sih pentingnya membuat blog plan?tanpa perencanaan kita akan keteteran dalam membuat postingan, walaupun ide sudah dikepala kadang bisa menguap begitu saja tanpa perencanaan yang matang. Dengan membuat blog plan kita akan mudah menentukan arah blog kita ke depannya, dan dari tahun ke tahun kita bisa mengevaluasi perjalanan blog kita. Jadi tujuan kita ngeblog dapat dievaluasi dari perencanan blog kita: misalnya tujuan menaikkan page view, DA dan PA, apakah untuk profesional lagi kita butuh komunitas blog seperti apa untuk menentukan langkah-langkah kita, harus rajin blog walking atau apalah rekomendasi dari hasil evaluasi blog plan kita dalam sepekan,sebulan hingga setahun.

2. Niche/ Kategori Tulisan

Membuat blog plan penting banget untuk blog yang memiliki niche gado-gado atau life style. Jangan sampai seperti saya nihh blog gado-gado namun postingannya kebanyakan untuk label BelajarQu, ia juga sih sebenarnya tujuan untuk membuat blog adalah untuk merangkai belajar, namun sayang juga kalau label yang lain dianak tirikan dan tidak terurus. Dengan membuat konten plan kita bisa merencanakan hari senin akan menulis di label review buku dan film, Selasa posting portofolio fitrah, Rabu menulis label kesehatan dan lain-lain. Namun jangan salah yah dengan niche satu jenis pun blog plan kudu dibuat.

3. Jadwal Posting

Menentukan jadwal posting dari tujuan yang ditetapkan perlu untuk mengukur kapasitas diri, untuk pemula seperti saya yang usia blognya belum setahun masih memiliki perencanaan jadwal posting sepekan sekali, biar fresh menulisnya dan semangat berbagi sesuai kebutuhan para pembaca. Misalnya sepekan posting sekali dan dalam sepekan itu juga mengupdate postingan lama.

4. Bank Ide

Dengan blog plan kita bisa menampung ide-ide di kepala dengan rapi. 

5. Membuat Outline

Content plan adalah bagian dari mempersiapkan outline tulisan, agar apa yang kita tulis tidak melebar kemana-mana, bisa-bisa pembaca jadi bingung ini nyambungnya dimana yakan.

Goal Blog Elzahrans Tahun 2021

Walaupun blog Elzahrans sangat newbe banget, namun pencapaian tetap direncanakan dengan baik dan matang, satu tahun ke depan saya lebih menargetkan tulisan yang baik dan penataan tempelate agar lebih rapi, ini masih PR besar. Apabila ada tawaran tulisan dan sebagainya saya rasa itu adalah bonus, terpenting dari perencanaan ini adalah komitmen dan konsistensi menulis sesuai SEO.

Untuk bisa berbagi lebih banyak, maka memahami kebutuhan pembaca akan saya pelajari dengan baik. Memantau lewat pergerakan google analityc dan aplikasi penunjang lainnya. Lebih banyak blog walking minimal sekali dalam sehari. Mencari materi dan sumber informasi yang banyak agar dapat membuat tulisan yang seimbang.

Sarana belajar untuk menguatkan blog saya ditahun 2021 adalah mengikuti komunitas menulis dan komunitas ODOP. Berkomunitas saya bisa belajar bersama, saling support dan belajar dari pengalaman teman-teman. Apabila blog coaching lanjutan bisa saya ikuti selanjutnya, metode seperti blogspedia coaching sangat recomended buat saya yang sangat membutuhkan belajar dengan cara eksternal motivasi yang tinggi.
Perencanaan tulisan untuk memposting adalah minimal sepekan sekali, dengan membuat perencanaan konten plan yang seimbang disemua label dan tidak menganak tirikan label yang lain.


Diakhir tugas blogspedia coaching batch 1 ini akan ditutup dengan sesi ODOP, karena label saya ada enam maka semua label menjadi bahan tulisan saya. Label belajarqu saya tidak buat dulu karena postingannya sudah mendominasi postingan blog saya.

Gimana moms apakah kalian juga sudah melakukan perencanaan yang baik dalam blog dan satu tahun ke depannya? ditunggu sharingnya di kolom komentar.

Wa alaikum salam warhmatullahi wabarakatuh.

Sumber : Materi Perkuliahan Coaching Blogspedia 
Share This :
Nurfaizah Husen

Perkenalkan nama saya Nurfaizah isteri dari Muh. Yusran Achmad, Ibu dari tiga orang anak, lagi seru-serunya belajar Fitrah Based Education untuk membersamai anak-anak menumbuhkan fitrahnya

8 komentar

Terima kasih sudah berkunjung. Semoga El Zahrans Journey bisa memberi insight .
Ditunggu celotehnya di kolom komentar, namun jangan tinggalkan link hidup yah

  1. Ok bund semoga terealisasi kan planningnya😄🤗
    Suka qouts nya, harus bikin perencanaan yang berhasil nih😁

    BalasHapus
    Balasan
    1. MasyaAllah, itu qoutes dari ust. Aa Gym, ko' tdk masuk yah namanya..ntar diedit ulang

      Hapus
  2. Semangat semoga terlaksana segala rencana dan tercapai goal tahun 2021 ya mbak ..

    BalasHapus
    Balasan
    1. Aaminn Ya Robbal Alaminn, dia yang sama buatmu mba

      Hapus
  3. Semangat, semoga semua rencananya berjalan lancar.

    BalasHapus
  4. Saya juga lagi belajar konsisten dengan blog plan nih mbak. Semangat ya semoga semua resolusi blog di tahun depan bisa tercapai

    BalasHapus
    Balasan
    1. Aminn, semoga ditahun berikutnya semakin berkembang blog kita yahh mba🙏

      Hapus