BLANTERWISDOM101

Literasi dan kurikulum

Rabu, 28 Februari 2024
Literasi dasar adalah baca, tulis dan menghitung. Maka inilah target pemerintah untuk diselesaikan dalam level sekolah dasar. 
Literasi dalam arti luas adalah bagaimana kita memahami suatu persoalan dan memecahkannya dalam kehidupan kita sehari-hari.
Literasi dan kurikulum dalam satuan pendidikan akan selalu bertolakbelakang  bila bentuk pembelajaran tidak berdasarkan student center.  Anak Jakarta dengan problem statment yang dihadapi dalam situasi kota yang padat sangat jauh dari slow living disejajarkan dengan anak Baubau. Bila sistem pembelajaran dari pagi hingga siang hari terus berlangsung 6 tahun di SD, 6 tahun lagi ditingkat sekolah menengah hanya di dalam kelas akan sama saja.  Bagaimana mereka bisa memahami problem statment daerahnya jika pengalaman belajarnya dihabiskan di dalam kelas. Kota Baubau dengan pantai yang indah bukan lagi menjadi kebanggaan anak Baubau. Banyak hal indah di kota kita yang terlewatkan. Yukk saatnya menjelajah dan mengenal lebih intens sekeliling kita. Jadikan suasana belajar menjadi kegiatan yang membahagiakan dan menyenangkan.

Share This :
Nurfaizah Husen

Perkenalkan nama saya Nurfaizah isteri dari Muh. Yusran Achmad, Ibu dari tiga orang anak, lagi seru-serunya belajar Fitrah Based Education untuk membersamai anak-anak menumbuhkan fitrahnya

0 komentar

Terima kasih sudah berkunjung. Semoga El Zahrans Journey bisa memberi insight .
Ditunggu celotehnya di kolom komentar, namun jangan tinggalkan link hidup yah